Tingkat Kepuasan Mahasiswa Terhadap Kinerja Mengajar DTPS, Layanan Administrasi Akademik, Dan Sarana Pembelajaran di Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar

  • 28 Juni 2024
  • 02:43 WITA
  • Administrator
  • Berita

MT-Online. Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar baru saja menyelesaikan survei kepuasan mahasiswa terhadap kinerja dosen tetap yang ditugaskan pada program studi (DTPS), layanan administrasi akademik, dan sarana pembelajaran.


Berdasarkan gambar 1, menunjukkan bahwa mahasiswa menilai kinerja mengajar dosen dengan 52% sangat baik, 47% baik, 1% kurang baik, dan 0% tidak baik. Hasil ini masih dianggap kurang optimal karena beberapa dosen mengajar di luar jadwal yang telah ditentukan. Hal ini disebabkan oleh tanggung jawab lain yang dimiliki dosen sebagai peneliti dan pengabdi.

Penilaian mahasiswa terhadap kinerja layanan administrasi akademik oleh program studi adalah 55% sangat baik, 44% baik, 1% kurang baik, dan 0% tidak baik. Layanan administrasi dianggap kurang maksimal karena pelaksanaannya masih melewati beberapa tahapan yang memakan waktu.

Selain itu, penilaian mahasiswa terhadap sarana dan prasarana pembelajaran di program studi adalah 28% sangat baik, 55% baik, 14% kurang baik, dan 3% tidak baik. Beberapa sarana pembelajaran sudah rusak dan tidak dapat dimanfaatkan secara maksimal. Selain itu, kapasitas wifi masih terbatas untuk digunakan oleh mahasiswa.

Secara keseluruhan, meskipun hasil survei menunjukkan tingkat kepuasan yang cukup tinggi, masih ada ruang untuk perbaikan dalam berbagai aspek. Dengan adanya komitmen dari program studi untuk menindaklanjuti hasil survei ini, diharapkan kualitas pendidikan di Program Studi Pendidikan Matematika UIN Alauddin Makassar akan terus meningkat dan mampu memenuhi ekspektasi seluruh mahasiswa.


Penulis: Badaruddin Amin, S.Pd.