Pembelakalan Mahasiswa KKN ANgkatan ke-74 UIN Alauddin Makassar

  • 18 Januari 2024
  • 01:34 WITA
  • Administrator
  • Berita

PMT-Online. Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UIN Alauddin Makassar kembali menyelenggarakan pembekalan Kuliah Kerja Nyata (KKN) angkatan ke-74. Pembekalan ini berlangsung di Auditorium Kampus II UIN Alauddin Makassar, Selasa 10 Januari 2024.

Terdapat 2192 mahasiswa yang mengikuti pembekalan ini, sebagai bentuk  komitmen untuk berkontribusi dalam pengabdian kepada masyarakat. Salah satu mahasiswa yaitu Rahmawati Arfah, Prodi Pendidikan Matematika sekaligus Ketua Umum Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Periode 2023-2024, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar. 

Ketua LP2M UIN Alauddin, Dr. Rosmini Amin menyampaikan, bahwa KKN adalah bentuk nyata dari Tri Dharma perguruan tinggi, yang melibatkan pengabdian dari baik dosen maupun mahasiswa. Serta ditekankan bahwa KKN memiliki peran penting dalam mengimplementasikan hasil penelitian dan pengembangan sains serta teknologi tepat guna kepada masyarakat.

KKN merupakan bagian dari sistem pendidikan tinggi yang menempatkan mahasiswa di tengah masyarakat untuk membantu dan mendampingi masyarakat dalam memanfaatkan potensi SDA dan SDM guna meningkatkan kesejahteraan hidup.

Ketua Pusat Pengabdian Kepada Masyarakat (PPM) LP2M, Drs Muhammad Saleh Ridwan, mengungkapkan bahwa peserta KKN terdiri dari 932 mahasiswa laki-laki dan 1260 mahasiswa perempuan. 

Pemberangkatan peserta KKN direncanakan berlangsung mulai tanggal 20 hingga 25 Januari 2024. Mereka akan tersebar di 10 kabupaten dan 27 kecamatan, menjangkau berbagai wilayah untuk memberikan kontribusi maksimal dalam pengembangan masyarakat

Diharapkan agar mahasiswa yang terlibat dalam KKN dapat menjalin keterlibatan yang erat dengan masyarakat setempat.  Mahasiswa tidak hanya memberikan bantuan fisik, tetapi juga dapat meresapi kehidupan masyarakat dan turut berpartisipasi dalam proses pembangunan bersama.

Penulis : Dr. Nur Yuliany, M.Si

Editor : Rudianto