Raih Gelar Sarjana, Mega Amaliah Sukman Garap Skrispi tentang Kemampuan Berpikir Reflektif Siswa

  • 27 Desember 2023
  • 11:38 WITA
  • Administrator
  • Berita

PMT-Online. Mega Amaliah Sukman, mahasiswi angkatan 2019 Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar berhasil meraih gelar Sarjana Pendidikan dengan skripis yang berjudul “Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning Berbantuan Media Video terhadap Kemampuan Berpikir Reflektif Matematis Siswa di UPT SMP Negeri 2 Binamu Kabupaten Jeneponto”. Gelar ini diraih setelah berhasil mempertahankan skripsi dihadapan dewan penguji pada ujian munaqasyah yang berlangsung di ruang Prodi Pendidikan Matematika pada Rabu, 27 Desember  2023. 

Penelitian yang dilakukan Mega Amaliah Sukman bertujuan: (1) penerapan model pembelajaran Problem Based Learning berbantuan media video di UPT SMP Negeri 2 Binamu Kabupaten Jeneponto; (2) kemampuan berpikir reflektif matematis siswa di UPT SMP Negeri 2 Binamu Kabupaten Jeneponto; (3) pengaruh penerapan model pembelajaran Problem Based Learning berbantuan media video terhadap kemampuan berpikir reflektif matematis siswa di UPT SMP Negeri 2 Binamu Kabupaten Jeneponto 

Hasil penelitian yang diperoleh dari penerapan model pembelajaran Problem Based Learning berbantuan media video di UPT SMP Negeri 2 Binamu Kabupaten Jeneponto berada pada kategori sedang begitupula kemampuan berpikir reflektif matematis siswa di UPT SMP Negeri 2 Binamu Kabupaten Jeneponto. Penerapan model pembelajaran Problem Based Learning berbantuan media video berpengaruh terhadap kemampuan berpikir reflektif matematis siswa di UPT SMP Negeri 2 Binamu Kabupaten Jeneponto. Temuan ini bukan hanya sebuah prestasi akademik semata, melainkan juga menjadi landasan penting bagi pengembangan dalam bidang Pendidikan Matematika.

Dengan temuan ini, pendidik, guru, dan peneliti Pendidikan Matematika memiliki panduan berharga untuk mengadopsi model pembelajaran yang efektif dalam meningkatkan kemampuan berpikir reflektif matematis siswa. Ini juga menciptakan peluang untuk terus mengembangkan strategi pembelajaran yang inovatif, sehingga pendidikan matematika di Indonesia dapat menjadi lebih relevan dan sesuai dengan kebutuhan abad ke-21.

Gelar Sarjana yang diraih Mega Amaliah Sukman adalah awal dari perjalanan panjang dalam berkontribusi terhadap dunia Pendidikan Matematika. Semoga hasil penelitiannya menjadi sumber inspirasi bagi para pendidik dan peneliti pendidikan lainnya untuk terus berupaya meningkatkan kualitas Pendidikan Matematika di Indonesia dan di seluruh dunia.


Penulis: Dr. Nur Yuliany, M.Si 

Editor: Rudianto